Tag Label

Kepolisian (3716) daerah (939) Pemerintahan (538) Jurnalistik (325) Demontrasi (79) Lintas Opini (70) DPRD (61) Desa (61) RSUD (39) Kebakaran (34) KPU (28) Iklan (15) Mahasiswa (11) DPRD kota pasuruan (5) PDAM (5) Desperindag (4) DPR RI (2)

Segenap Pimpinan, Anggota dan Sekretariat DPRD Kota Pasuruan

Segenap Pimpinan, Anggota dan Sekretariat DPRD Kota Pasuruan
Segenap Pimpinan, Anggota dan Sekretariat DPRD Kota Pasuruan Mengucapkan Marhaban yaa Ramadhan, Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1446 H

DPRD Kab. Pasuruan mengucapkan Selamat & Sukses atas Pelantikan H.M Rusdi Sutejo & H.M Shobih Asrori

DPRD Kab. Pasuruan mengucapkan Selamat & Sukses atas Pelantikan H.M Rusdi Sutejo & H.M Shobih Asrori
Segenap Pimpinan, Anggota dan Sekretariat DPRD Kabupaten Pasuruan mengucapkan Selamat dan Sukses atas Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Pasuruan kepada H.M Rusdi Sutejo dan H.M Shobih Asrori.

Tranding Topic

Kapolri: Arus Mudik di 28 Maret dan Arus Balik di 5 April

JAKARTA,Suarakpkcyber.com,– Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menyampaikan puncak arus mudik 2025 diprediksi terjadi 28 Maret dan a...

Headline NewsLihat Semuanya

Kapolri: Arus Mudik di 28 Maret dan Arus Balik di 5 April


JAKARTA,Suarakpkcyber.com,–Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menyampaikan puncak arus mudik 2025 diprediksi terjadi 28 Maret dan arus balik mudik diprediksi terjadi 5 April.


"Prediksi puncak arus mudik akan terjadi kemungkinan di antara tanggal 28 sampai 30 Maret dan puncak arus balik kemungkinan antara tanggal 5 dan 7 April 2025," ujar Kapolri, Kamis (20/3/2025).


Ia menyampaikan dalam Operasi Ketupat ini melibatkan seluruh stakeholder seperti TNI, Basarnas, BMKG, Kementerian Perhubungan, hingga Pramuka. Jumlah personel yang diturunkan sebanyak 164 ribu.


"Jumlah 164.298 personel gabungan," ujar Kapolri.


Kapolri juga menyampaikan ada 2.835 posko yang disiagakan yang terdiri 1.738 pos pengamanan, 788 pos pelayanan, 309 pos terpadu. Sebanyak 126 ribu objek akan diamankan.


"Yang kita amankan ada 126.736 objek pengamanan mulai dari Masjid, lokasi salat id, pusat perbelanjaan, terminal, stasiun, pelabuhan, bandara dan objek wisata," ujar Kapolri.


Polri juga menyiagakan layanan hotline untuk pengaduan arus mudik. Jenderal Sigit berharap pelayanan mudik 2025 semakin baik.


"Saluran hotline 110 sehingga masyarakat yang ingin mengadukan hal-hal terkait masalah pelayanan mudik bisa dihubungi. Nanti petugas 24 jam memberikan pelayanan sehingga kita harapkan pelayanan mudik 2025 ini bisa semakin baik," tutup Kapolri.

Di akhir Kegiatan pondok Ramadhan SDN Kebotohan Bagi Bagi takjil


PASURUAN,Suarakpkcyber.com,–Sekolahan adalah sala satu tempat menepuh ilmu para murid kali ini patut diacungi jempol tepatnya di SDN Kebotohan Kecamatan Kraton Kabupaten Pasuruan.

Acara ini digelar sepanjang jalan pintu gerbang Keluar SDN Kebotohan, diakhir kegiatan pondok romadlon yang dilaksanakan setiap tahun,acara tresebut dilaksanakan pada hari kamis (20/3/2025).

Acara pondok romadlon kali ini beda dengan tahun kemarin,tetapi kali ini murid serta para guru antusias dan bersemangat dengan berbagi takjil dengan sebungkus mi instant kali ini patut diacungi jempol.

Dian sebagai kepala sekolah SDN Kebotohan sewaktu diwawancari tim awak media menuturkan dari program pondok romadlon kali ini membentuk karakter murid berbagi sesama '"tuturnya. 

Reporter:Rovhman

Laznas BMH Bagikan 3800 Paket Buka Puasa di pesantren Selama Ramadhan

 


Kudus, suarakpkcyber.com - Setiap hari selama Ramadhan 1446H, berlangsung buka puasa bersama di Pesantren Hidayatullah Kudus 

Ada yang istimewa pada Rabu, 19 Ramadhan 1446 H. Ratusan santri mengikuti kegiatan bukber dalam program “Buka Puasa Berkah”.

Kegiatan Buka Puasa Berkah Santri Pondok Pesantren Hidayatullah Kudus oleh BMH ini diikuti 200-an santri.

Para santri tampak antusias dan tertib mengikuti program ini. Begitu adzan maghrib berkumandang, secara serempak dan diawali doa, mereka memulai berbuka puasa dengan menu-menu yang telah dihidangkan panitia. Mulai dari kurma, berbagai jenis kue, hingga air minum.

“BMH memberikan dana buka puasa ini,” ujar Ustadz Edi selaku panitia buka puasa tersebut.

“Alhamdulillah,” ujar Ahmad, salah seorang santri Putra di sela-sela menikmati hidangan buka puasa tersebut.

“Terima kasih Baitul Maal Hidayatullah yang telah memberikan bukaan puasa kepada santri,” ujar santri yang bertekad mengkhatamkan Al-Qur’an sebanyak tiga kali pada Ramadhan 1446H ini.

Ungkapan kebahagiaan senada juga disampaikan Muhammad santri putra Hidayatullah.

“Alhamdulillah, pada maghrib ini kami telah selesai melaksanakan buka puasa bersama, dan kami ucapkan terima kasih kepada para donatur sekalian yang telah memberikan konsumsinya kepada kami melalui Baitul Maal Hidayatullah (BMH). Kami ucapkan terima kasih sebesar-besarnya, jazakumullahu khairan katsiran,” ujarnya setelah menikmati hidangan bukber, Rabu sore.

Selepas acara itu, para santri segera bergabung dengan para jamaah Masjid untuk melaksanakan shalat maghrib berjamaah.

Kegiatan ini, menurut Ketua ULZ BMH Kudus, Eko Kusniyanto ,merupakan komitmen BMH mewujudkan tema yang mereka usung, yakni “Berbagi Kebaikan dengan Zakat” dengan ragam program di bulan Ramadhan tahun ini.

“BMH bersama para donatur yang memberikan dana buka puasa ini untuk disalurkan kepada yang berhak menerima khusus bagi para santri dan penghapal Qur’an yang berada di beberapa pesantren,” ujar Eko. (Ihw)

Jelang Lebaran, Polres Pasuruan Laksanakan Operasi Ketupat 2025 Selama 17 Hari

 


Pasuruan, Suarakpkcyber.com – Polres Pasuruan akan melaksanakan Operasi Ketupat Semeru 2025 selama 17 hari, mulai 23 Maret hingga 8 April 2025, untuk memastikan kelancaran dan keamanan arus mudik serta balik Lebaran. Operasi ini diawali dengan Apel Gelar Pasukan di Lapangan Polres Pasuruan, Kamis (20/3/2025).


Kapolres Pasuruan, AKBP Jazuli Dani, menegaskan bahwa operasi ini melibatkan berbagai instansi guna memperkuat pengamanan.


"Operasi Ketupat 2025 akan melibatkan TNI, Satpol PP, Pemadam Kebakaran, Dinas Kesehatan, Pramuka, serta pemangku kepentingan lainnya. Kami berharap sinergi dan soliditas ini dapat memastikan pemudik merasa aman dan nyaman selama perjalanan," ujar AKBP Jazuli Dani dalam keterangannya.


Untuk mengoptimalkan pengamanan, Polres Pasuruan telah mendirikan 1 pos terpadu, 7 pos pengamanan, dan 2 pos pantau di sejumlah titik strategis, yaitu:

- Pos Terpadu: Masjid Cheng Hoo, Pandaan.

- Pos Pengamanan: Kecamatan Gempol, Kecamatan Bangil, Kecamatan Purwosari, Kecamatan Prigen, Kecamatan Tosari, serta Rest Area 66A dan 66B di ruas Tol Pandaan-Malang.

- Pos Pantau: Taman Safari Prigen dan Stasiun Bangil.


Selain menyiapkan pos pengamanan, Polres Pasuruan juga telah menyusun rekayasa lalu lintas untuk mengurai kepadatan kendaraan selama puncak arus mudik dan balik.


"Kami akan menerapkan sistem satu arah (one way) secara situasional serta melakukan pembatasan kendaraan sumbu tiga, kecuali untuk angkutan bahan baku, BBM, dan kendaraan yang mendapat pengecualian," jelas AKBP Jazuli Dani.


Dengan adanya Operasi Ketupat Semeru 2025, diharapkan arus mudik Lebaran dapat berlangsung dengan aman, lancar, dan terkendali, sehingga masyarakat bisa merayakan Idulfitri dengan nyaman bersama keluarga. (Usj)

Kakorlantas Polri Melepas Tim Ekspedisi Mudik RRI 2025

 


Jakarta, Suarakpkcyber.com– Kakorlantas Polri Irjen Pol Agus Suryonugroho bersama Direktur Utama LPP RRI Hendrasmo melepas tim Ekspedisi Mudik Radio Republik Indonesia (RRI) pada Selasa (18/3/2025).


Keberangkatan tim mudik ini mendapatkan apresiasi dari Irjen Pol Agus Suryonugroho atas peran RRI dalam mendukung kelancaran arus mudik melalui informasi yang akurat dan terkini bagi masyarakat.


"Saya menyampaikan apresiasi yang luar biasa atas laporan dari pimpinan bahwa sebanyak 351 reporter RRI telah turun ke lapangan untuk memberikan informasi kepada masyarakat. Keberadaan RRI yang tersebar di seluruh Indonesia tentunya sangat strategis dalam memberikan kontribusi bagi publik," ujar Kakorlantas.


Lebih lanjut, Irjen Pol Agus menegaskan bahwa Korlantas Polri bersama seluruh pemangku kepentingan telah siap mengawal para pemudik dalam Operasi Ketupat 2025.


"Korlantas Polri dan stakeholder telah siap menyambut para pemudik dengan memastikan pengawalan yang optimal. Melalui Operasi Ketupat, kami berkomitmen untuk mewujudkan mudik yang aman, nyaman, tertib, serta memastikan seluruh pemudik selamat sampai tujuan," pungkasnya. (Usj)

Akibat Efisiensi Anggaran Program RTLH di Kabupaten Pasuruan Turun Signifikan, Pemkab Pasuruan Punya PR Perbaiki 8200 RTLH




Pasuruan, suarakpkcyber.com - Akibat kebijakan pemerintah pusat Program Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Kabupaten Pasuruan mengalami penurunan. Hal itu dikarenakan imbas dari Efisiensi Anggaran. Bila dibandingkan dengan tahun 2024 lalu, jumlah RTLH yang diperbaiki penurunan nya sangat kentara dari 500 unit menjadi 75 unit rumah.

Eko Bagus Wicaksono, Kepala Dinas Perumahan Dan Kawasan Pemukiman (Perkim) Kabupaten Pasuruan, menjelaskan Program RTLH ditahun 2025 mengalami penurunan bahkan bisa dibilang terjun bebas. .

"Program RTLH tahun ini hanya dapat 75 unit rumah yang diperbaiki hal ini berbeda seperti tahun 2024 lalu. Proyek perbaikan RTLH kali ini khusus pada pengembangan ibukota Kabupaten Pasuruan yaitu Bangil, paling banyak rumah diperbaiki di wilayah Kecamatan Bangil, selebihnya wilayah Kecamatan Beji, Gempol, Sukorejo, Rembang, "Jelasnya.

Eko menambahkan masing-masing rumah mendapatkan alokasi anggaran perbaikan sebesar Rp 20 juta, dengan rincian sebagai berikut 16,5 juta untuk pembelian bahan material,Rp 3,5 juta dipergunakan untuk ongkos tukang. Rencana program tersebut akan direalisasikan pada bulan Mei mendatang.

Anggaran kali ini naik 5 juta dari anggaran sebelumnya. Sebelumnya anggaran Perbaikan sebesar 15juta per unit kini menjadi 20juta per unit. Dengan perbaikan hanya 75 RTLH yang diperbaiki. Minimnya Program RTLH ini, kini Pemkab Pasuruan masih memiliki PR untuk masyarakat yang Kurang mampu sekitar 8200 Rumah Tidak Layak Huni yang terdata di Kabupatennya Pasuruan. 

" Dalam lima tahun ini Pemkab Pasuruan telah memperbaiki sebanyak 14 ribu lebih RTLH tepatnya pada tahun 2019 hingga 2024 kemarin, saya meyakini apabila tidak ada efisiensi anggaran maka jumlah RTLH yang direhab akan bertambah, mudah-mudahan tahun depan sudah normal kembali", tambahnya.(Usj)


Kejari Kabupaten Pasuruan Bersama Forkompinda Berbuka Puasa dan Berbagi Kasih Kepada Anak Yatim Piatu di Bulan Penuh Berkah


Pasuruan,suarakpkcyber.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Pasuruan menyelenggarakan kegiatan buka puasa bersama anak Yatim Piatu di Aula Kejaksaan Negeri Kabupaten Pasuruan. Kegiatan tersebut dikemas dengan tajuk "Forum Silaturahmi Dan Buka Puasa Bersama", Selasa (18/03/2025). 

Kegiatan tersebut dihadiri Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Pasuruan, Teguh Ananto, Bupati Kabupaten Pasuruan, Rusdi Sutejo, Wakil Bupati Kabupaten Pasuruan, M Shobi Asrori, Sekda Kabupaten Pasuruan, Kapolres, Danramil, Camat Bangil dan para undangan lainnya.

Forum Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama dikemas dengan khidmat dan penuh suka, diawali dengan santunan anak yatim piatu dan dilanjutkan dengan Tausiyah oleh ketua PCNU Kabupaten Pasuruan, Imron Rosyadi. 

Imron Mutamaqqin dalam Tausiyahnya menyampaikan apresiasi atas kegiatan yang diinisiasi oleh Kejaksaan Negeri Kabupaten Pasuruan, ini bukan hanya sekedar buka bersama tetapi juga mempererat tali silaturahmi bagi sesama yang memberikan berkah bagi kita semua, terutama dalam berbagai kasih kepada anak yatim.

"Alhamdulillah dalam acara buka bersama ini kami sangat senang dan mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh Kejari Negeri Kabupaten Pasuruan. Bagaimana tidak kegiatan buka bersama bukan hanya sebagai mempererat silaturrahmi terhadap sesama tetapi juga memberikan senyuman bagi Anak Yatim", pungkasnya.

Ditempat yang sama Kepala Kejari Kabupaten Pasuruan, Teguh Ananto menjelaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya sekedar silaturahmi, tetapi juga mempererat tali persaudaraan dengan suasana bulan Ramadhan yang penuh berkah.

"Kegiatan buka bersama ini tidak hanya mempererat silaturrahmi tetapi juga mempererat persaudaraan dengan suasana yang penuh berkah di bulan Ramadhan.Hal ini menjadi momen berbagi dan kasih sayang terhadap anak yatim, dan mempererat jalinan kebersamaan di tengah tengah masyarakat. Semoga semangat kebaikan ini terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi semua pihak" "Jelasnya. (Usj)

Proyek BUMN di Papua Barat Daya Tutupi Nilai Anggaran Dengan Gunakan Plakban.



Sorong,suarakpkcyber.com - Proyek Pembangunan Rumah Susun (Rusun) DOB Papua Barat Daya, tidak memiliki nominal anggaran yang jelas, Selasa (18/03/2025).

Pasalnya Papan Pekerjaan proyek yang terpasang di lokasi pekerjaan tersebut, Sengaja di tutupi dengan sebuah kertas plakban putih agar tidak di ketahui oleh masyarakat.

Dari pantauan proyek rumah rusun tersebut dikerjakan oleh PT.Nindya Karya, dengan No Kontrak 01 HK/03.01 KTRK/RSN.DOB.PBD/IX.2024, yang mana dengan mengibuli publik, dengan cara menutupi papan anggaran pembangunan yang berasal dari anggaran APBN.

Sementara itu jangka waktu pekerjaan rusun tersebut 300 hari kerja sesuai dengan kalender. 

Jurnalis suarakpkcyber saat ke lokasi 


Keterangan Siberandus Refun seorang warga yang secara terang terangan, menyoroti pimpinan proyek dan penjabat Pembuat Komitmen (PPK) haruslah memberikan pemaparan anggaran proyek yang begitu terperinci pada papan proyek tersebut" beber Siberandus yang juga merupakan penggiat anti korupsi di Sorong.

Lanjut Siber, Ini seakan sudah menjadi tradisi kebiasaan buruk yang di mainkan oleh pemenang tender dan PPK yang berada di tubuh Balai pelaksanaan penyedia perumahan dari Provinsi Papua Barat Daya. Ia pun berharap semoga gubernur yang yaru, haruslah memberikan ketegasan kepada pemenang tender proyek dan PPK. Agar bekerja sesuai prosedur yang ada.

Lebih lanjut, Pria Tanimbar yang berusia 43 tahun tersebut, sambil meninjau pekerjaan tersebut mengatakan bahwa sesuai dengan fakta lapangan. Bangunan berlantai tersebut secara kasat mata, terang terangan para buruh atau pekerjanya tidak menggunakan safety untuk melindungi diri atau tubuhnya.

"Kita lihat sendiri bahwa para buruh atau karyawan pekerja yang mengerjakan bangunan yang berlantai 2 tersebut tidak mengunakan pelindung diri seperti Helem atau jaket rompi pelindung diri", ungkapnya. 

Padahal menurutnya, pemenang tender atau proyek tersebut seharusnya menyediakan semuanya itu.

"Kalau di lihat dari papan proyeknya maka yang mendapat tender adalah PT. Nindya Karya. Maka kami meminta pihak media tolong menyampaikan atau menyuarakan persoalan ini ke publik"harapnya. Sembari berharap agar persoalan ini bisa diperhatikan oleh pemerintah daerah. Karena jangan sampai para karyawan proyek tersebut menjadi korban persoalan undang-undang ketenaga kerjaan dalam hal ini terkait keselamatan para pekerja. (Dedi) 

Buka Puasa Bersama di Polres Pasuruan, Momen Silahturohmi tingkatkan sinergitas dan Penguatan Iman

 


PASURUAN,Suarakpkcyber.com,– Polres Pasuruan menggelar buka bersama dengan jajaran TNI, organisasi keagamaan, dan tokoh masyarakat guna mempererat sinergitas serta meningkatkan keimanan di bulan suci Ramadan. Acara ini berlangsung di Lapangan Mako Polres Pasuruan pada Senin, (17/03).


Kapolres Pasuruan, AKBP Jazuli Dani Iriawan, menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar ajang silaturahmi, tetapi juga sebagai wujud kebersamaan dalam menjaga soliditas antarinstansi dan elemen masyarakat.


"Kegiatan ini tentu tidak hanya meningkatkan keimanan, tetapi juga memperkuat solidaritas dan sinergitas antara TNI-Polri serta tokoh masyarakat," ujar AKBP Jazuli Dani Iriawan.


Acara buka bersama ini turut dihadiri oleh perwakilan Komandan Kodim, Ketua Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Pasuruan, Ketua Muhammadiyah, serta sejumlah tokoh masyarakat lainnya.


Selain berbuka puasa bersama, kegiatan ini juga diisi dengan tausiah oleh KH. Samsul Arifin dari Gempol. Dalam ceramahnya, ia mengajak seluruh yang hadir untuk semakin meningkatkan ketakwaan dan memperbanyak ibadah selama bulan suci Ramadan.


"Dalam bulan suci Ramadan ini, kita harus memperkuat iman dengan meningkatkan ketakwaan dan memperbanyak ibadah," tutur KH. Samsul Arifin.


Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat semakin erat, sehingga dapat bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Pasuruan.

Semangat Nuzulul Quran,Laznas BMH Berbagi Quran Braille Untuk Disabilitas ITMI

KUDUS,Suarakpkcyber.com,–Laznas BMH merayakan Nuzulul Quran dengan mengadakan kegiatan positif yakni, berbagi Quran Braille bersama  Komunitas ITMI ikatan Tuna Netra Muslim Indonesia Kudus yang berjumlah 50 orang bertempat di sekretariat ITMI Desa Tenggeles kec Mejobo Kudus

“Program ini sangat membantu kami dalam belajar agama dan memperluas pengetahuan kami tentang Islam, terutama dalam momen penting seperti hari Nuzulul Quran. Dengan adanya Quran Braille, kami dapat membaca dan mempelajari Quran dengan lebih mudah dan efektif,” kata Ulin Nuha Ketua ITMI Kudus

Kami berharap dengan Quran Braile ini Temen Temen  disabilitas  semakin semangat dalam Membaca dan menghafal Alquran."Ujar Eko Kusniyanto Ketua ULZ BMH Kudus.

Acara di awali dengan Sholat Dhuhur bersama kemudian penyerahan Quran Braile dan di lanjutkan Tadarus Bersama sama di momen Nuzulul Qur'an ini

Jelang Idul Fitri, Polres Pasuruan Gelar KRYD Cegah Aksi Kejahatan dan Premanisme

 

Pasuruan,suarakpkcyber.com – Menjelang Idul Fitri, Polres Pasuruan Polda Jatim semakin mengintensifkan patroli melalui kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). 


Patroli ini menyasar berbagai titik rawan, terutama pada malam hingga dini hari, guna mencegah aksi premanisme, balap liar, dan perang sarung yang kerap terjadi selama bulan Ramadan.


Kapolres Pasuruan, AKBP Jazuli Dani Iriawan, menegaskan bahwa patroli ini bertujuan untuk memastikan kenyamanan masyarakat selama menjalankan ibadah. 


“Kami ingin menciptakan situasi yang kondusif agar masyarakat dapat beraktivitas dengan aman, terutama di malam hari,” ujarnya, Senin (17/3).


Patroli melibatkan berbagai satuan seperti Satsamapta, Satlantas, Satreskrim, dan Satintelkam. 


Beberapa lokasi yang menjadi fokus patroli antara lain kawasan Alun-Alun Bangil, Terminal Pandaan, dan perbatasan Pasuruan-Malang.


Selain mengantisipasi tindak kejahatan jalanan, kepolisian juga melakukan edukasi kepada masyarakat, khususnya remaja, agar tidak terlibat dalam aksi yang berpotensi mengganggu ketertiban. 


“Kami juga mengimbau para orang tua untuk lebih memperhatikan anak-anak mereka agar tidak terlibat dalam kegiatan yang bisa membahayakan diri sendiri maupun orang lain,” tambah AKBP Dani.


Masyarakat Pasuruan menyambut baik langkah ini dan berharap patroli rutin terus berlanjut, bahkan setelah Ramadan. 


Salah satu warga, Hisyam (34), mengungkapkan bahwa balap liar di beberapa titik sering kali membahayakan pengguna jalan. 


“Dengan adanya patroli, kami merasa lebih tenang. Harapannya, ini terus dilakukan, bukan hanya saat Ramadan saja,” katanya.


Senada dengan itu, Rina (26), warga lainnya, berharap patroli juga menyasar daerah perkampungan yang sering menjadi tempat berkumpulnya anak muda pada malam hari. 


“Jangan hanya di pusat kota, tapi juga di daerah pinggiran yang rawan,” pintanya.


Dengan adanya patroli yang lebih intensif, diharapkan keamanan dan kenyamanan di wilayah Pasuruan tetap terjaga sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah dan merayakan Idul Fitri dengan tenang. (Usj)