Tag Label

Kepolisian (3809) daerah (1036) Pemerintahan (557) Jurnalistik (413) Demontrasi (84) Lintas Opini (73) DPRD (70) Desa (62) RSUD (45) Kebakaran (34) KPU (30) Iklan (29) Mahasiswa (11) DPRD kota pasuruan (8) PDAM (5) Desperindag (4) DPR RI (2)

Pembangunan Jalan Kabupaten di Wonosunyo Belum Dimulai, Warga Mulai Was-Was

Share it:


Pasuruan,suarakpkcyber.com,–Rencana pembangunan jalan kabupaten di Desa Wonosunyo, Kecamatan Gempol, yang sedianya dikerjakan pada awal November 2025, hingga kini belum juga dimulai oleh pihak kontraktor. Proyek peningkatan jalan berupa hot mix sepanjang 3,2 kilometer tersebut berada di bawah kewenangan Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi, dengan pembiayaan berasal dari anggaran cukai.(17 November 2025)

Keterlambatan ini mulai menimbulkan kekhawatiran di tengah masyarakat. Pasalnya, program tersebut telah disosialisasikan sebelumnya, sehingga warga Wonosunyo berharap pengerjaan dapat dilakukan tepat waktu dan memberikan manfaat bagi aktivitas harian maupun perekonomian desa.

Kepala Desa Wonosunyo, Saleh, saat dikonfirmasi pada Senin (17/11), membenarkan bahwa dirinya telah menerima informasi langsung dari dinas terkait beberapa hari lalu mengenai rencana pembangunan jalan tersebut. Ia juga menegaskan bahwa pihak desa telah menyampaikan sosialisasi kepada masyarakat sejak program diumumkan.

Namun hingga pertengahan November 2025, tidak ada tanda-tanda dimulainya pengerjaan di lapangan. Hal ini membuat pihak desa semakin khawatir, mengingat waktu pelaksanaan semakin sempit dan tahun anggaran segera berakhir.

“Kami berharap proyek ini segera dikerjakan. Warga sudah menunggu, dan jika mulai terlambat, dikhawatirkan tidak selesai tepat waktu,” ujarnya.

Masyarakat berharap dinas terkait dapat segera memberikan kepastian soal pelaksanaan pembangunan, sehingga kekhawatiran warga dapat terjawab dan manfaat pembangunan jalan dapat segera dirasakan.(Usj)

Share it:

Post A Comment:

0 comments: